Rossi Kecewa di Mugello.

Rossi terjatuh bersama Bautista di sebelum masuk tikungan ketiga di sirkuit Mugello.

Rossi terjatuh bersama Bautista di sebelum masuk tikungan ketiga di sirkuit Mugello.

Tampil di hadapan pendukungnya sendiri yang memadati Sirkuit Mugello, Valentino Rossi malah mengalami kecelakaan saat balapan belum lama dimulai. Hal ini membuat Rossi kecewa.

Rossi bertahan tak sampai satu lap dalam balapan MotoGP Italia, Minggu (2/6/2013) malam WIB. Setelah tikungan kedua, pebalap Yamaha itu bersenggolan dengan Alvaro Bautista. Motornya kemudian melaju keluar trek sebelum menabrak dinding pembatas.

Rossi memang tidak mengalami cedera akibat insiden tersebut. Tapi, dia dan juga Bautista tak bisa meneruskan lomba.

Ini adalah kali pertama Rossi gagal finis sejak kembali ke Yamaha pada tahun ini. Di empat seri sebelumnya, The Doctor selalu mendapatkan poin.

“Di tikungan kedua, saya ada di sisi luar Alvaro dan saya pikir Alvaro berusaha untuk mendekati jalur sehingga dia tak kehilangan posisi. Tapi, saya sudah berada di depan, jadi dia mendekat ke saya,” ujar Rossi yang dikutip Crash.

“Dia bilang tidak melihat saya. Itu mungkin,” katanya.

“Saya beruntung karena itu adalah kecelakaan yang buruk dan saya menabrak dinding. Tapi, saya baik-baik saja,” aku Rossi.

Karena tak bisa mendapatkan poin di Mugello, posisi Rossi di klasemen pebalap turun ke urutan keenam dengan 47 poin. Dia terpaut 56 poin dari Dani Pedrosa yang ada di urutan teratas.

“Kami akan mencoba pekan depan di Barcelona. Tapi, ini sangat disayangkan. Pertama karena ini Mugello dan kedua saya pikir kami bisa saja menjalani balapan yang bagus dan mungkin naik podium. Tapi, inilah balapan,” kata Rossi. (mfi/rin)

source:detiksport

MOTOGP Hasil Balap – Mugello, Italia.

Lorezo 1st, Pedrosa 2nd, Crutchlow 3rd.

Lorenzo 1st, Pedrosa 2nd, Crutchlow 3rd.

Valentino Rossi dan Alvaro Bautista bersinggungan saat balapan baru saja dimulai dan terjatuh saat akan memasuki tikungan ketiga dan terjatuh cukup keras, namun keduanya terhindar dari cedera.

Marc Marquez, Bradley Smith dan Andrea Dovizioso semuanya mengalami cedera saat di sesi latihan bebas, Smith juga terjatuh cukup keras di pagi saat sesi pemanasan.

Ben Spies dari Pramac Ducati menarik diri dari lomba pada hari Sabtu, berarti dia telah kehilangan tiga seri balapan secara berturut-turut.

Marc Marquez yang berada di posisi dua terjatuh cukup keras sedangkan lomba 2 lap lagi akan usai.

Pembalap uji Ducati, Michele Pirro, membuat penampilan ketiga tahun ini, kali ini sebagai wild card dengan menunggangi motor “Laboratorium” Ducati.

  1. Jorge Lorenzo ESP Yamaha Factory Racing (YZR-M1) — 41 menit 39.733 detik
  2. Dani Pedrosa ESP Repsol Honda Team (RC213V) — 41 menit 45.133 detik
  3. Cal Crutchlow GBR Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) — 41 menit 46.145 detik
  4. Stefan Bradl GER LCR Honda MotoGP (RC213V) — 41 menit 59.054 detik
  5. Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (GP13) — 41 menit 59.273 detik
  6. Nicky Hayden USA Ducati Team (GP13) — 42 menit 6.054 detik
  7. Michele Pirro ITA Ducati Test Team (GP13) — 42 menit 17.877 detik
  8. Aleix Espargaro ESP Power Electronics Aspar (ART CRT) — 42 menit 19.535 detik
  9. Bradley Smith GBR Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) — 42 menit 19.976 detik
  10. Hector Barbera ESP Avintia Blusens (FTR-Kawasaki CRT)* — 42 menit 28.125 detik
  11. Randy De Puniet FRA Power Electronics Aspar (ART CRT) — 42 menit 28.213 detik
  12. Danilo Petrucci ITA Came IodaRacing Project (Suter-BMW CRT)* — 42 menit 53.441 detik
  13. Andrea Iannone ITA Energy T.I. Pramac Racing (GP13) — 42 menit 54.334 detik
  14. Colin Edwards USA NGM Forward Racing (FTR-Kawasaki CRT)* — 43 menit 0.982 detik
  15. Karel Abraham CZE Cardion AB Motoracing (ART CRT) — 43 menit 5.471 detik
  16. Yonny Hernandez COL Paul Bird Motorsport (ART CRT) — 43 menit 7.072 detik
  17. Michael Laverty GBR Paul Bird Motorsport (PBM-ART CRT)* — 43 menit 7.491 detik
  18. Bryan Staring AUS Go&Fun Honda Gresini (FTR-Honda CRT) — 43 menit 24.157 detik
  19. Lukas Pesek CZE Came IodaRacing Project (Suter-BMW CRT)* — 43 menit 24.960 detik

Tidak finis:
Marc Marquez ESP Repsol Honda Team (RC213V) — 20 lap
Claudio Corti ITA NGM Forward Racing (FTR-Kawasaki CRT)* – 17 lap
Hiroshi Aoyama JPN Avintia Blusens (FTR-Kawasaki CRT)* — 16 lap
Valentino Rossi ITA Yamaha Factory Racing (YZR-M1) — 0 lap
Alvaro Bautista ESP Go&Fun Honda Gresini (RC213V) — 0 lap
* ECU Standar.

Pole position:
Jorge Lorenzo ESP Yamaha — 1 menit 47.157 detik

Catatan Resmi MotoGP di Mugello:
Lap terbaik: Dani Pedrosa ESP Honda — 1 menit 47.284 detik (2012)
Lap tercepat saat lomba: Dani Pedrosa ESP Honda — 1 menit 47.705 detik (2012)

Rossi Bersumpah untuk Mugello.

Kemenangan Rossi di Mugello bersama Yamaha thaun 2008.

Kemenangan Rossi di Mugello bersama Yamaha tahun 2008.

Valentino Rossi bersumpah ia akan ‘melakukan segalanya’ untuk mendapatkan hasil yang dapat menyenangkan pendukungnya di Mugello, Italia.

Valentino Rossi memiliki catatan menakjubkan di sirkuit tanah airnya tersebut, termasuk satu kemenangan 125cc pada tahun 1997, kemenangan 250cc pada tahun 1999 dan yang luar biasa adalah kemenangan tujuh musim berturut-turut di kelas utama sejak 2002 hingga 2008, membuatnya satu-satunya pembalap Grand Prix yang pernah meraih tujuh kemenangan beruntun pada balapan di tanah kelahirannya.

Rossi mengungkapkan meskipun telah menekankan bahwa ia masih harus melakukan perbaikan dengan YZR-M1, “terutama di kondisi kering”.

“Saya sangat senang kami datang ke Mugello. Saya suka trek ini dan saya sangat senang untuk kembali ke sana bersama Yamaha.

“Ini adalah trek yang sangat saya suka dan hasil terbaik adalah yang utama,” ujarnya.

“Sayangnya kita masih belum cukup cepat dan perlu peningkatkan, terutama di kondisi kering.

“Kami harus bekerja keras meningkatkan performa motor. Balapan di Mugello akan sulit, tapi kami akan mencoba untuk melakukan segalanya untuk mendapatkan hasil terbaik.

“Sebuah podium cukuplah bagus,” tambah Rossi.

“Saya percaya bahwa akan ada banyak penonton di Mugello jadi saya senang dan suasana di Mugello selalu bagus!”

MOTOGP Ujicoba Paska Balap – Mugello, Italia.

Setelah seri MotoGP Italia, Minggu, sesi ujicoba paska-balap diadakan kembali di sirkuit Mugello, Senin.

Pembalap Repsol Honda Casey Stoner dan Dani Pedrosa dijadwalkan debut RC213V yang ‘benar-benar baru’. Ducati menguji mesin dan upgrade sasis, tapi Rossi mengalami kerusakan ECU motor saat ujicoba akibatnya ia tidak melanjutkan ujicoba hingga selesai.

Colin Edwards mencoba beberapa mesin CRT yang berbeda karena perpindahan Forward Racing untuk mencoba beralih dari Suter-BMW.

Pembalap Yamaha Ben Spies absen di ujicoba kali ini karena keracunan makanan sejak hari Minggu. Tim CRT lainnya, PBM, Speed Master dan Ioda juga absen.

Pengujian dimulai pukul 10:00 dan selesai pada pukul 18:00, dengan jeda istirahat makan siang dari jam 13:00 hingga 14:00.

  1. Jorge Lorenzo ESP Yamaha Factory (YZR-M1) –1 menit 47.435 detik (Lap 30/40)
  2. Dani Pedrosa ESP Repsol Honda (RC213V) –1 menit 47.549 detik (26/51)
  3. Casey Stoner AUS Repsol Honda (RC213V) –1 menit 47.551 detik (47/47)
  4. Nicky Hayden USA Ducati Team (GP12) –1 menit 47.746 detik (52/54)
  5. Cal Crutchlow GBR Yamaha Tech 3 (YZR-M1) –1 menit 47.750 detik (28/50)
  6. Andrea Dovizioso ITA Yamaha Tech 3 (YZR-M1) –1 menit 47.775 detik (23/38)
  7. Stefan Bradl GER LCR Honda MotoGP (RC213V) –1 menit 48.060 detik (50/50)
  8. Hector Barbera ESP Pramac Racing (GP12) –1 menit 48.084 detik (24/25)
  9. Alvaro Bautista ESP Honda Gresini (RC213V) –1 menit 48.530 detik (49/49)
  10. Valentino Rossi ITA Ducati Team (GP12) –1 menit 48.565 detik (22/23)
  11. Hector Barbera ESP Pramac Racing (GP12) –1 menit 49.148 detik (25/31)
  12. Aleix Espargaro ESP Aspar (ART CRT) –1 menit 49.547 detik (24/47)
  13. Yonny Hernandez COL Avintia (FTR-Kawasaki CRT) –1 menit 50.211 detik (63/70)
  14. Randy De Puniet FRA Aspar (ART CRT) –1 menit 50.516 detik (41/44)
  15. Michele Pirro ITA Honda Gresini (FTR-Honda CRT) –1 menit 50.934 detik (59/60)
  16. Franco Battaini ITA Ducati Test Rider (GP12) –1 menit 51.273 detik (23/23)
  17. Colin Edwards USA Forward Racing (Suter-BMW CRT) –1 menit 51.997 detik (28/33)

* Colin Edward juga mencoba motor Pirro dari FTR-Honda dan motor FTR-Kawasaki milik Yonny Hernandez, jadi catatan waktunya bisa jadi juga tercampur milik Edward karena transponder pencatat waktu hanya mengidentifikasi motor bukan pembalapnya.

Catatan resmi MotoGP Mugello:
Lap terbaik: Dani Pedrosa ESP Honda –1 menit 47.284 detik (2012)
Lap tercepat saat balap: Dani Pedrosa ESP Honda –1 menit 47.705 detik (2012)

Lap tercepat berdasarkan pabrikan:
Honda: Dani Pedrosa ESP Repsol Honda –1 menit 47.705 detik
Yamaha: Jorge Lorenzo ESP Factory Yamaha –1 menit 47.795 detik
Ducati: Nicky Hayden USA Ducati Team–1 menit 48.179 detik
Aprilia (ART): Randy de Puniet GBR Aspar –1 menit 49.831 detik
FTR-Kawasaki: Yonny Hernandez COL Avintia –1 menit 50.922 detik
Ioda-Aprilia: Danilo Petrucci ITA IodaRacing –1 menit 51.678 detik
Suter-BMW: Colin Edwards USA Forward Racing –1 menit 52.420 detik

MOTOGP Hasil Balap – Mugello, Italia.

Podium Mugello 2012. Pedrosa 2nd, Lorenzo 1st & Dovizioso 3rd.

Hasil balap dari seri kejuaraan dunia MotoGP di sirkuit Mugello, Italia. Putaran ke-9 dari 18 seri Kejuaraan Dunia MotoGP tahun 2012.

Casey Stoner satu-satunya pembalap yang menggunakan ban belakang keras versi ‘pilihan khusus’, saat balap Stoner sempat keluar lintasan dan kembali ke lintasan di posisi ke-10.

Michele Pirro mengambil jalan yang tidak resmi (jalan pintas) untuk kembali ke pits setelah masalah yang dialaminya, akibatnya dia terkena hukuman bendera hitam (harus keluar dari balapan).

  1. Jorge Lorenzo ESP Yamaha Factory Racing (YZR-M1) — 41 menit 37.477 detik
  2. Dani Pedrosa ESP Repsol Honda (RC213V) — 41 menit 42.700 detik (+5.223)
  3. Andrea Dovizioso ITA Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) — 41 menit 48.142 detik (+10.665)
  4. Stefan Bradl GER LCR Honda MotoGP (RC213V) — 41 menit 48.188 detik (+10.711)
  5. Valentino Rossi ITA Ducati Team (GP12) — 41 menit 49.172 detik (+11.695)
  6. Cal Crutchlow GBR Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) — 41 menit 49.537 detik (+12.060)
  7. Nicky Hayden USA Ducati Team (GP12) — 41 menit 49.712 detik (+12.235)
  8. Casey Stoner AUS Repsol Honda (RC213V) — 42 menit 8.094 detik (+30.617)
  9. Hector Barbera ESP Pramac Racing (GP12) — 42 menit 9.205 detik (+31.728)
  10. Alvaro Bautista ESP San Carlo Honda Gresini (RC213V) — 42 menit 12.066 detik (+34.589)
  11. Ben Spies USA Yamaha Factory Racing (YZR-M1) — 42 menit 35.339 detik (+57.862)
  12. Randy De Puniet FRA Power Electronics Aspar (ART CRT) — 42 menit 37.440 detik (+59.963)
  13. Aleix Espargaro ESP Power Electronics Aspar (ART CRT) — 42 menit 48.677 detik (+1m11.200)
  14. James Ellison GBR Paul Bird Motorsport (ART CRT) — 42 menit 48.935 detik (+1m11.458)
  15. Mattia Pasini ITA Speed Master (ART CRT) — 42 menit 49.305 detik (+1m11.828)
  16. Ivan Silva ESP Avintia Blusens (FTR-Kawasaki CRT) +1 lap

Tidak finis:
Colin Edwards USA NGM Forward Racing (Suter-BMW CRT)
Yonny Hernandez COL Avintia Blusens (FTR-Kawasaki CRT)
Danilo Petrucci ITA Came IodaRacing (Ioda-Aprilia CRT)

Diskualifikasi:
Michele Pirro ITA San Carlo Honda Gresini (FTR-Honda CRT)

Ducati Akan Uji Mesin Baru di Mugello bersama Rossi dan Hayden.

Menyusul pembatalan ujicoba paska-balap yang semulanya akan dilakukan pada hari Senin di Estoril akibat cuaca buruk, Ducati telah mengumumkan bahwa pembalap pabrikan, Valentino Rossi dan Nicky Hayden, akan ambil bagian dalam tes di Mugello dari Mei 22-24.

Akan dilakukan dari hari Selasa hingga Kamis setelah Grand Prix Prancis yang akan datang di Le Mans (Mei 18-20).

Ducati sedianya akan mengujicoba mesin baru dengan hantaran daya yang lebih lembut di sirkuit Estoril. Dan menegaskan bahwa ujicoba resmi MotoGP yang batal di Estoril akan dilaksanakan di kemudian hari.

Ujicoba Mei akan menjadi yang pertama dari tiga ujicoba yang rencananya diadakan di Mugello oleh Ducati.

Sementara ini Hayden dan Rossi berada di posisi kedelapan dan kesembilan di klasemen sementara pembalap tahun 2012 setelah tiga seri menggunakan rangka baru Desmosedici GP12  berbalut aluminium.

Rossi Kembali Ujicoba GP12 di Mugello.

Valentino Rossi kembali memacu Ducati GP12 1000cc di Mugello.

Valentino Rossi baru-baru ini kembali menguji Ducati GP12 1000cc di sirkuit Mugello. Pada peraturan baru disebutkan bahwa pembalap pabrikan boleh melakukan pengujian motor 2012 di musim ini sebanyak 8 hari pengujian (Rossi telah memakai sebanyak 6 hari).

Juara dunia tujuh kali tersebut mengambil alih pengujian Ducati GP12 dari pembalap penguji, Franco Battaini, yang sebelumnya telah menjajal motor tersebut terlebih dahulu.

Rossi sempat terjatuh di ujicoba kali ini namun tidak mengalami cedera dan berhasil menyelesaikan 82 lap, namun tdak ada catatan waktu resmi yang dikeluarkan oleh Ducati.

“Ini hari yang sangat menarik, juga cukup panjang, sebab kami menguji hingga jam 6:30 (sore),” ujar Rossi.

“Mengembangkan sebuah motor perlu fokus dan usaha yang lebih, tapi ini juga sangat menyenangkan dan puas menjadi bagian dari sekelompok orang yang berusaha sekeras mungkin untuk dapat menuju satu tujuan.

“Hari ini kami menegaskan berbagai aspek elektronik dan sasis dari GP12, mengumpulkan banyak informasi berguna untuk Filippo (kepala teknis) dan orang-orang di pabrik. Saya pikir pekerjaan ini berjalan dengan baik selagi kita mempersiapkan untuk langkah selanjutnya.”

Rossi telah membalap dengan motor untuk 2012 yang dipasangkan dengan mesin 800cc (GP11.1), Ducati menggunakannya menyusul performa buruk GP11 di awal musim, meskipun hal ini belum membawa kemajuan yang berarti.

Rossi: Ducati Masih Perlu di “Upgrade” :)

Valentino Rossi 'masih' mesti berjuang keras dengan Ducati.

Valentino Rossi bilang bahwa Ducati masih perlu pengembangan lebih lanjut untuk mengatasi masalah pada bagian depan motor. Meskipun telah memakai sasis GP12 di mesin 800cc namun hal ini tidak mengatasi masalah tersebut.

Ducati sebelumnya memperkenalkan GP11.1 yaitu motor dengan mesin 800cc dipasangkan pada sasis GP12, namun mesin baru ini belum menghasilkan kemajuan yang berarti sejauh ini.

“Saya pikir masalahnya cukup jelas — kami harus berusaha memperbaiki setting motor ini, disamping itu juga melakukan sesuatu yang lain untuk langkah yang lebih besar,” ujar Rossi.

“Motor yang baru mengatasi masalah pada bagian belakang. Tapi bagian depan tetap sama, kami perlu sesuatu.”

Rossi menambahkan: “Masalah pada pengereman dan masuk tikungan masih ada — saya tidak cukup merasakan bagian depan agar dapat masuk (tikungan) seperti yang saya inginkan. Pada bagian (tikungan) yang cepat, ada beberapa tempat dimana saya banyak kehilangan (waktu).

“Jadi kami mesti memperbaiki setting dan pada perangkat lunaknya, namun juga mesti berusaha pada perangkat keras juga. Kita mesti lebih berusaha agar masalah pada bagian depan dapat segera terselesaikan.

Rossi hanya berhasil mencapai posisi 12 pada sesi kualifikasi untuk GP Italia, namun berhasil mencapai posisi 6 pada saat balapan setelah sebelumnya melakukan pengubahan distribusi beban pada saat sesi pemanasan. Dia mengakui dengan turunnya hujan di Assen dan di Mugello membuat mereka kesulitan untuk memahami setting yang bagus untuk motor baru ini.

“Pagi ini kami melakukan pengubahan besar pada setting motor,” ujar Rossi.

“Kondisi cuaca di Assen dan disini di Mugello tidak membantu kami untuk meningkatkan performa motor yang baru, jadi pagi ini kami melakukan sedikit modifikasi besar dan nampaknya semakin membaik.

“Jadi saya mendapatkan ritme yang baik, dan lebih rapat. Kami mesti mengusahakan setting seperti ini sebab ditikungan menjadi lebih baik namun masih sedikit kehilangan daya cengkram. kami mesti lebih berusaha lagi untuk setting seperti ini (distribusi beban) pada motor baru.”

MOTOGP Hasil Balap – Mugello, Italia.

Lorenzo memenangi balapan pertamanya di kondisi kering.

Hasil balap dari GP Italia di sirkuit Mugello, Italia. Putaran ke-8 dari Kejuaraan Dunia MotoGP musim 2011.

  1. Jorge Lorenzo ESP Yamaha Factory Racing — 41 menit 50.089 detik
  2. Andrea Dovizioso ITA Repsol Honda   +0.997 detik
  3. Casey Stoner AUS Repsol Honda   +1.143 detik
  4. Ben Spies USA Yamaha Factory Racing   +8.980 detik
  5. Marco Simoncelli ITA San Carlo Honda Gresini   +9.076 detik
  6. Valentino Rossi ITA Ducati Marlboro   +26.450 detik
  7. Hector Barbera ESP Mapfre Aspar   +28.745 detik
  8. Dani Pedrosa ESP Repsol Honda   +32.043 detik
  9. Colin Edwards USA Monster Yamaha Tech 3   +33.421 detik
  10. Nicky Hayden USA Ducati Marlboro   +34.724 detik
  11. Hiroshi Aoyama JPN San Carlo Honda Gresini   +37.359 detik
  12. Karel Abraham CZE Cardion AB Motoracing   +43.964 detik
  13. Alvaro Bautista ESP Rizla Suzuki   +47.654 detik
  14. Randy de Puniet FRA Pramac Racing   +48.840 detik
  15. Toni Elias ESP LCR Honda   +1 menit 15.199 detik

Tidak finis:
Cal Crutchlow GBR Monster Yamaha Tech 3 — 6 Lap

Menanti Aksi Rossi & Ducati di Balapan Kandang.

Kerjasama Valentino Rossi dengan Ducati sejauh ini belum membuahkan podium tertinggi. Akhir pekan ini Ducati dan Rossi diuji untuk mempersembahkan hasil terbaik dalam balapan kandangnya di Mugello.

Rossi pernah menjadi “Raja Mugello” setelah keluar jadi jawara di sana selama tujuh tahun berturut-turut, 2002-2008, alias dari kali pertama format MotoGP diperkenalkan. Kemenangan itu sendiri sudah pernah ia rasakan bersama Honda dan Yamaha.

Situs MotoGP mencatat, raihan waktu 1 menit 48,130 detik yang ditorehkan Rossi pada tahun 2008 saat meraih pole juga masih bertahan sebagai lap tercepat di MotoGP Italia.

Akan tetapi, selama dua musim terakhir dominasi Rossi di Mugello terenggut. Kalau pada tahun 2009 ia hanya finis ketiga, tahun lalu ia malah mengalami nasib sial setelah mendapat kecelakaan di sesi latihan Mugello sehingga tak bisa ikut membalap.

Tahun ini Rossi tengah menjalani musim pertamanya bersama Ducati, tim asal Italia yang adalah negara asal Rossi, dengan hasil balapan belum terlalu memuaskan. Dengan tolak ukur hasil finis, capaian terbaik Rossi bersama Ducati adalah finis ketiga di Le Mans pada seri keempat lalu.

Akhir pekan ini Ducati dan Rossi akan menghadapi MotoGP Italia di Mugello. Ekspektasi jelas besar mengingat itulah balapan kandang baik untuk Ducati maupun Rossi.

Rossi setidaknya juga terus memelihara optimisme menyusul hasil cukup menjanjikan The Doctor dengan bersama GP11.1 yang sudah melakoni debut di Assen, di mana ia finis pada posisi empat.

“Aku antusias mengenai Mugello,” tegasnya usai MotoGP Belanda, seperti dikutip GPOne.

“Kami sudah melakukan pengujian di sana dengan sasis ini, menggunakan mesin 1000cc, dan hasilnya bagus,” lanjut Rossi.

Akankah Rossi bisa kembali ke podium tertinggi di Italia, sekaligus mencatatkan kemenangan pertamanya bersama Ducati musim ini? Kita tunggu saja akhir pekan nanti.

source:detiksport